Upacara Pelantikan Dokter ke-14 FKIK Unwar
Rabu, 08 Mei 2019

Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Warmadewa menyelenggarakan Upacara Pelantikan Dokter ke-14 pada Selasa, 7 Mei 2019 di Ruang Sidang Sri Ksari Mandapa Unwar. Acara dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Propinsi Bali yg diwakili Kepala Seksi SDNK Dinkes Prop. Bali, Ketua IDI Wilayah Bali diwakili oleh Ketua P2KB IDI Wilayah Bali, Wakil Rektor II Unwar, Dekan FKIK Unwar, para Wakil Dekan FKIK Unwar, Pejabat Struktural di lingkungan FKIK Unwar, Komkordik RSUD Sanjiwani, Bakordik BRSUD Tabanan, Kordik Kepaniteraan Klinik FKIK Unwar, Kepala KSM RSUD Sanjiwani Gianyar dan BRSUD Tabanan, Ketua Alumni IKADOKES FKIK Unwar, serta orang tua/wali Dokter yang dilantik.
Adapun dokter yang dilantik berjumlah 3 orang yaitu dr. Tjokorda Istri Pramisita Sukawati,S.Ked., dr. I Wayan Agus Wini Indrayana, S.Ked., dan dr. Made Yulia Indrawati, S.Ked., dimana dokter tersebut telah melalui Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD).
Dekan FKIK dr. I Gusti Ngurah Anom Murdhana, Sp.FK. pada sambutannya mengucapkan selamat kepada dokter yang telah dilantik beserta keluarga dan secara resmi menjadi alumni dari FKIK Unwar. Harapannya sesuai dengan apa yang diharapkan oleh masyarakat bahwa dokter kita harus profesional, kompeten, beretika, mampu melakukan kemampuan manajerial, dan mempunyai kemampuan manajemen. Saat ini dokter yang dilantik telah memperlihatkan bahwa mempunyai kompetensi sebagai dokter karena telah lulus UKMMD, dan juga dibekali dengan prinsip-prinsip profesionalisme.
Ia juga berharap agar dokter yang baru dilantik ini agar tetap didampingi dan diberikan dorongan sehingga mereka bisa menjalankan profesinya dengan baik
Humas Bappsik Unwar Melaporkan.

Selasa, 08 Oktober 2024
Unwar Jadi Tuan Rumah Tiga Event Nasional: KJI, KBGI, dan LDBI

Kamis, 15 Agustus 2024
FTP Unwar menggelar Pameran dan Seminar Karya Arsitektur

Sabtu, 08 Juni 2024
Inkubator Bisnis Warmadewa Gelar Start Up Hunt 2024

Jumat, 19 Juli 2024
Lomba Pidato se-Indonesia HMPS IAN FISIP Unwar Tahun 2024

Jumat, 31 Mei 2024