Tim WCT-TANGKAS Universitas Warmadewa Raih Juara 3 di Kompetisi National Paper Competition CIVILWEEK UNS 2024
Jumat, 22 November 2024

Tim WCT-TANGKAS dari Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik dan Perencanaan, Universitas Warmadewa berhasil meraih Juara 3 dalam ajang National Paper Competition (NPC) CIVILWEEK UNS 2024. Kompetisi yang diselenggarakan di Universitas Sebelas Maret ini mengusung tema "Integrating Intelligent Transportation Systems and Eco-Friendly Transport."
Perjalanan kompetisi dimulai dengan seleksi abstrak dari berbagai peserta di universitas se-Indonesia. Dari ratusan peserta, terpilih 33 tim yang berhak melanjutkan ke tahap pengiriman full paper. Setelah melalui penilaian ketat, lima tim terbaik diundang ke grand final untuk mempresentasikan hasil karya mereka di Universitas Sebelas Maret pada Jumat, 22 November 2024.
Prestasi Tim WCT-TANGKAS menegaskan kualitas inovasi dan kemampuan analisis mahasiswa Universitas Warmadewa, sekaligus membuktikan daya saing mereka di tingkat nasional. Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus berprestasi dalam bidang akademik.

Selasa, 08 Oktober 2024
Unwar Jadi Tuan Rumah Tiga Event Nasional: KJI, KBGI, dan LDBI

Kamis, 15 Agustus 2024
FTP Unwar menggelar Pameran dan Seminar Karya Arsitektur

Sabtu, 08 Juni 2024
Inkubator Bisnis Warmadewa Gelar Start Up Hunt 2024

Jumat, 19 Juli 2024
Lomba Pidato se-Indonesia HMPS IAN FISIP Unwar Tahun 2024

Jumat, 31 Mei 2024